Rujak buah adalah cemilan sehat berasal
dari buah dengan rasa pedas. Tidak heran jika orang yang menyukai pedas pasti
ketagihan makan rujak buah. Rujak buah di setiap daerah di Indonesia memiliki
bumbu rujak yang berbeda-beda. Bahkan setiap rumah punya selera masing-masing
untuk memakan rujak buah. Jadi ada yang membuat sambal kacang, sambal cabe saja
atau bahkan denga kuah yang pedas. Persamaannya tentunya ada pada bahan yaitu
ada buahnya. Nah rujak buah juga ada yang dipotong biasa ada juga yang di
serut. Jadi sesuai selera anda saja. Beriku berbagai resep rujak buah yang mudah anda buat di rumah.
1.
Rujak Buah Sambal Kacang
Rujak buah pertama yang akan dibuat adalah
rujak buah dengan bumbunya sambal kacang. Nah rujak buah yang satu ini bisa
anda cocol saja buahnya pada sambal atau juga anda campur jadi satu.
Bahan-bahan yang anda siapkan untuk membuat rujak buah ini adalah kacang tanah
100 gram, gula merah 4 buah, garam 1 sendok teh, cabe pedas 7 buah, buah nanas,
buah mangga muda, buah jambu, buah mentimun dan buah bengkuang.
Untuk buahnya anda kupas dan
dipotong-potong menjadi ukuran yang sedang. Lalu taruh di dalam wadah jika
sudah dipotong. Jangan lupa dicuci bersih sebelumnya. selanjutnya anda goreng kacang tanah di api sedang.
Selanjutnya siapkan cobek untuk mengulek sambal kacang. Anda masukkan semua
bahan ke cobek yaitu cabe dan garam diulek pertama. Selanjutnya masukkan gula
merahnya. Lalu anda masukkan kacang tanah goreng. Kemudian diulek hingga halus.
Tambahkan air nanas ke dalamnya untuk membuat bumbu rujak tidak begitu lengket.
Lalu setelah jadi anda cocol buah pada sambal.
2.
Rujak Buah Serut
Jika anda menyukai rujak buah serut, anda
harus punya alat serut buah atau minimal punya parutan keju yang besar. Nah
bahan yang anda siapkan adalah buah mangga, buah kedondong, dan buah mentimun.
Untuk kuah rujak serutnya anda siapkan garam, bawang putih, cuka dan cabe pedas
atau cabe merah.
Cara membuat rujak buah serut. Anda buat
dahulu kuah rujaknya. Anda haluskan cabe pedas atau merah sebanyak yang anda
mau. Tergantung tingkat kepedasannya. Lalu masukkan bawang putih 5 siung, garam
2 sendok teh. Setelah halus, anda berikan cuka sedikit saja. Lalu siram dengan
air secukupnya. Sisihkan dalam wadah. Selanjutnya anda serut semua buah.
Kemudian taruh pada kuah rujak dan campur semuanya. Masukkan ke dalam kulkas
agar lebih nikmat.
3.
Rujak Buah Sederhana
Untuk memakan buah-buahan bersama sambalnya
tidak harus membutuhkan bahan yang rumit atau banyak. Anda bisa memakan buah
dengan sambal yang sederhana sekali. Anda hanya perlu menyiapkan cabe pedas dan
garam. Nah anda siapkan juga buah-buahn yang asam rasanya seperti mangga muda,
belimbing muda, kedondong dan juga nanas muda.
Cara membuat sambalnya mudag sekali, anda
tinggal mengulek cabe pedas dengan garam. Terserah tingkat kepedasan yanga anda
mau. Jika anda suka pedas sekali, ulek cabe pedas 9 buah. Jika tidak suka
pedas. 3 buah saja sudah cukup. Garam yang digunakan agak banyak jadi terasa
bumbunya. Nah anda kupas buah dan dicuci bersih. Selanjutnya anda potong-potong
buah. Nah anda makan buah dengan bumbunya dengan menyocol buah pada bumbunya.